Jasa pembuatan aplikasi online shop

TREN MOBILE MARKETING 2016


Tren pemasaran mobile terus meningkat dan tak diragukan lagi menjadi sebuah masa depan di bidang pemasaran. Seiring dengan merek dan teknologi yang terus berevolusi, lalu seperti apa bentuk pesan mobile marketing yang akan digunakan?
Berikut prediksi beberapa pendiri startup dari Young Entrepreneur Council (YEC) tentang metode mobile marketing – baik yang terbaru maupun tradisional – yang akan mendominasi dalam setengah tahun pertama yang dikutip dariMashable.
Iklan video mobile
Iklan video mobile berkembang dengan cepat. Kini orang-orang beralih dari TV ke smartphone beriringan dengan meningkatnya biaya iklan. Tak hanya mampu meraih perhatian pengguna dengan sebuah video, tapi juga mampu mendorong mereka ke sebuah website atau aplikasi adalah peran utama dalam pertumbuhan format video mobile. Pasar video mobile diperkirakan mencapai lebih dari US13 miliar hingga 2020 dan telah bertumbuh cepat pada 2015. Setengah tahun ke depan format pemasaran ini akan terus bertumbuh.
~ Dan Sapozhnikov, AdGate Media LLC
Mobile Payments
Metode pembayaran mobile akan diadopsi lebih besar oleh para konsumen di tahun 2016. Berdasarkan laporan Forrester, pembayaran berbasis mobile di AS diperkirakan mencapai US$142 miliar hingga tahun 2019. Merek dan aplikasi akan berintegrasi dengan fitur pembayaran mobile untuk menarik konsumen utama pengguna mobile.
~ Shalyn Dever, Chatter Buzz
Lebih Sedikit Optimasi Mobile, Lebih Banyak Aplikasi
Perusahaan kini melihat lebih banyak nilai dalam menawarkan sebuah aplikasi berdedikasi dibandingkan dengan website yang teroptimasi secara mobile. Aplikasi tak hanya menyenangkan secara visual, tetapi juga membuktikan lebih banyak fungsi dan kemampuan akses bagi penggunanya. Di tahun 2016, aplikasi menjadi sebuah keharusan bagi perusahaan karena dengan begitu konsumen mereka bisa mengakses produk atau layanan secara instan.
~ Miles Jennings, Recruiter.com
Native advertising
Native advertising akan mendominasi pemasaran mobile di thaun 2016. Format iklan ini akan membangun ulang kepercayaan antara konsumen dan pengiklan dan menghasilkan dampak besar bagi pemasar. Native ads mobile menghasilkan CTR dua kali lipat dari iklan yang ditampilkan. Sebanyak 73% media buyers A.S kini berinvestasi di format iklan ini. Diperkirakan pengeluaran untuk format iklan ini mencapai US$21 miliar hingga 2018.
~ Stephen Gill, Tiller
Iklan dan Informasi proaktif terpersonalisasi
Empat pemain besar di ranah mobile – Google, Bing, Apple dan Facebook – telah berinvestasi sejumlah besar waktu dan sumber daya untuk mengembangkan teknologi ‘asisten virtual’. Google menciptakan Google Now, Bing mempunyai Cortana, Apple mempunyai Siri, dan Facebook sedang menguji M. Tujuan dari keempatnya adalah untuk menjadi asisten pribadi terbaik bagi par penggunanya dan menyediakan informasi terpersonalisasi dan iklan secara proaktif bahkan sebelum pengguna melakukan permintaan. Format ini mewakili perubahan fundamental dalam cara kita berpikir tentang mobile marketing.
~ Kevin Getch, Webfor
-----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Jasa Pembuatan Aplikasi Online Shop untuk Android, IOS dan Blackberry
----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Sumber : marketing co id
Previous
Next Post »